KOTA BEKASI – Dukungan terus mengalir untuk pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bekasi nomor urut 01, Heri Koswara dan Sholihin. Kali ini, Jajaka (Jawara Jaga Kampung) Indonesia secara resmi menyatakan dukungannya dalam sebuah deklarasi yang digelar di Griya Wulan Sari, Selasa (19/11/2024).
Dalam kesempatan itu, calon Wakil Wali Kota Bekasi, Sholihin, mengungkapkan rasa terima kasih atas dukungan dari Jajaka. “Dukungan ini menjadi vitamin baru bagi kami. Dengan jaringan Jajaka dan masyarakat Betawi, kami semakin optimis menghadapi pemilihan ini. Kami siap menawarkan gagasan untuk membangun Kota Bekasi menjadi lebih baik,” ujar Sholihin.
Sholihin juga menegaskan bahwa pasangan Heri Koswara-Sholihin membawa visi besar untuk menciptakan Kota Bekasi yang bersih dan berintegritas. “Kami ingin menghadirkan pemimpin yang bersih dan bebas dari beban masa lalu. Insyaallah, tanggal 27 November nanti, Kota Bekasi akan memiliki pemimpin baru yang berintegritas,” tambahnya.
Ketua Umum Jajaka, HK. Damin Sada, menyatakan alasan mendukung Heri Koswara sebagai Wali Kota Bekasi. “Heri Koswara adalah seorang ulama, ustaz, dan tokoh yang insyaallah amanah, jujur, dan bersih. Kota Bekasi sudah terlalu sering dicoreng kasus korupsi. Kami ingin pemimpin yang masih bersih dan tidak terbebani masa lalu,” ujar Damin.
Damin juga menyoroti pentingnya menjaga Kota Bekasi agar bebas dari korupsi dan ladang praktik yang merugikan masyarakat. “Bekasi adalah kota patriot, satu-satunya di Indonesia. Kita harus tunjukkan bahwa kita bisa bangkit dan menjadi kota yang bersih, berintegritas, serta memberikan peluang bagi putra daerah untuk membangun kampung halamannya sendiri,” tegasnya.
Selain itu, Damin menyinggung rendahnya partisipasi pengusaha lokal dalam proyek-proyek pemerintah. “Saat ini, APBD Kota Bekasi nol persen dinikmati oleh pengusaha lokal. Ini harus berubah. Kami mendukung Heri Koswara-Sholihin untuk memastikan putra Bekasi memiliki peluang lebih besar dalam pembangunan kota ini,” pungkasnya. (Aka)